TERIMA KASIH SELAMAT DATANG

Selamat menikmati lembar pengetahuan yang sederhana ini. Semoga bisa memberi manfaat kepada kita semua khususnya buat kami. Silahkan berbagi pengetahuan agar memberi kebaikan baik bagi diri maupun lingkungan sekitar kita.

Rabu, 13 April 2011

Tes Hepatitis B Surface Antigen (HBsAg)

Reagen

Acon HBsAg
Kit tes mengandung partikel anti-HBsAg dan anti HBsAg yang terselubung pada membrannya

Persiapan Sampel
  1. Sampel dalam bentuk serum atau plasma
  2.  Pisahkan serum atau plasma sesegera mungkin, hindari hemolisis. Hanya sampel yang tidak hemolisis yang dapat digunakan.
  3.  Tes harus segera dilakukan, jangan biarkan sampel pada suhu kamar dalam waktu lama   
Prosedur tes
  1. Kit yang masih tersegel ditempatkan pada suhu kamar, buka segelnya dan gunakan sesegera mungkin.
  2.  Teteskan serum atau plasma sebanyak 3 tetes (kira-kira 100 uL) pada sampel area (S), jalankan timer.
  3.  Tunggu hingga garis merah terbentuk
  4.  Hasil sebaiknya dibaca setelah 15 menit
Kontrol standar (tidak disediakan dalam kit)

- kontrol positif (berisi 10 ng/mL HbsAg)
- kontrol negatif (berisi 0 ng/mL HbsAg).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.